Belajar Menjahit, Kursus Menjahit, Pola Baju, Cara Membuat Baju, Cara Membuat Pola Baju, Cara Menjahit Baju, Cara Menjahit Baju Anak, Pola Baju Anak, Pola Baju Wanita, Pola Baju Kerja, Pola Baju Dinas, Tutorial Menjahit, Cara Memperbaiki Mesin Jahit, Panduan Permak Pakaian, Kursus Jahit, Bikin Baju Sendiri

♡Mesin jahit untuk pemula

Salah satu alat penting dan utama adalah mesin jahit. Mesin jahit wajib dimiliki oleh setiap penjahit, baik pemula maupun yang sudah mahir. Tetapi, biasanya yang menjadikan kendala ketika kita akan mulai belajar menjahit adalah harga mesin jahit baru yang relatif mahal.


Di pasaran saat ini sudah tersedia berbagai merk mesin jahit dengan banyak fitur dan spesifikasi yang bisa memanjakan Anda ketika berkreasi. Untuk penjahit pemula biasanya mengalami kesulitan memilih mesin jahit yang mana yang cocok digunakan. 

Jika Anda baru saja belajar untuk menjahit dan hanya memiliki budget terbatas untuk membeli mesin jahit, maka pilihan yang tepat adalah mencari mesin jahit second hand. Jika saya boleh menyarankan , maka mesin jahit klasik hitam adalah pilihan yang tepat. Biasanya untuk mesin jahit type ini harganya berkisar antara 400 s/d 750 ribuan dengan kondisi second.

Tapi jika Anda memiliki budget lebih, maka mesin jahit portable sepertinya bisa menjadi pilihan tepat bagi Anda yang pemula dalam pekerjaan menjahit pakaian. Jika saya boleh menyarankan, ada satu mesin jahit portable yang selama ini sudah saya impikan.

Fiturnya tergolong lengkap dan cara pengoperasiannya juga mudah. Menurut saya mesin jahit yang satu ini cocok sekali digunakan oleh penjahit pemula yang segera ingin berkarya. Untuk harganya relatif murah di kelasnya.

Mesin jahit yang saya maksud adalah Messina N808-New York. Sebenarnya mesin jahit ini sudah lama jadi incaran saya, tapi apalah daya jika dana belum mencukupi, cukuplah dengan mesin jahit saya yang lama saja.

Berikut adalah spesifikasi dari mesin jahit Mesin Jahit MESSINA N 808 - New York (Portable)


Sangat cocok bagi pengguna yang mau belajar menjahit, penjahit pemula, pekerjaan menjahit di rumah ataupun bagi yang sudah mahir.


Merk : MESSINA (SINGER)
Tipe : N 808 - NEW YORK Series
Kelas Mesin : Portable Multi fungsi*
*tidak membutuhkan meja dan kaki untuk dapat digunakan

Spesifikasi :
- 8 Jenis Fungsi Jahitan + 1 fungsi Lobang Kancing (12 Pilihan Pola Jahitan)
- 4 langkah membuat Lobang Kancing
- Ada Pemotong Benang
- Handle/Tuas Jahitan Mundur
- Listrik 85 Watt
- Lampu Bohlam 
- Sistem Spool/Bobbins Bawah

Item yang ada di box packaging:
- 1x Unit Mesin MESSINA N 808 NEW YORK Series
- 1x Foot Controller/Pedal
- 1x Booklet Instruction Manual (Bahasa Indonesia)
- 1x Sarung Cover Mesin
- 1x Tool Kit Set (Sepatu Lobang Kancing, Sepatu Zipper, Sepatu Pasang Kancing, Spool, Quilting Guide, Obeng, Jarum Ekstra dll.)

Mesin jahit ini bisa Anda jadikan sebagai referensi untuk mesin jahit portable bagi penjahit pemula. Harganya kalau tidak salah di kisaran 1,5 s/d 1,7 jutaan. Gimana, cukup murah kan ? Untuk tahu lebih detail silahkan kunjungi websitenya disini.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : ♡Mesin jahit untuk pemula